Cara Agar Anak Mengerjakan Pekerjaan Rumah

Pekerjaan Rumah atau disingkat PR, dapat mengajarkan anak pelajaran-pelajaran yang berharga, seperti dapat berpikir mandiri, tanggung jawab, dan rasa bangga dengan hasil pencapainnya sendiri. Menurut Nemours Foundation, orang tua harus bisa menahan diri dan jangan mengerjakan PR anak mereka. Yang harus dilakukan orang tua adalah mendukung upaya anak, terutama dalam menciptakan lingkungan untuk PR, berikut beberapa saran dari lembaga ini

1. Pastikan penerangan baik pada area kerja
2. Ciptakan ruang nyaman di mana anak bisa belajar
3. Sediakan peralatan yang mungkin diperlukan anak. Contohnya kamus, kertas, atau alat tulis lainnya
4. Hindari gangguan apapun, misalnya televisi, main video game, atau bicara di telepon (Aura)

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Komentarnya. No Porn No Spam

Home - About - Order - Testimonial
Copyright © 2010 andri4healthy All Rights Reserved.